Peduli Warga, Babinsa Posramil Simpang Mamplam Bantu Panen Kelapa
Bireuen, Lintaskini.id – Sertu Alvian Babinsa Posramil Simpang Mamplam Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kegiatan Komsos dengan membantu warga memanen kelapa dan memperkuat hubungan tali silaturahmi di Desa Meunasah Mamplam Kec.Simpang Mamplam Kab. Bireuen, Sabtu (3/2/2024).
Terlihat Sertu Alvian membantu warga mengumpulkan buah kelapa.
Sertu Alvian menyampaikan, hari ini salah satu warga memanen kelapanya dan kehadiran kami disini untuk membantunya.
Dikatakan Sertu Alvian setelah dipanen selanjutnya buah kelapa ini akan diolah menjadi kopra.
“Dan dalam proses pembuatannya, daging buah kelapa akan dipisahkan dari batoknya namun terlebih dahulu dengan cara dicongkel kemudian dijemur dibawah sinar matahari ataupun dengan metode pengasapan,” jelas Sertu Alvian.
Danposramil Simpang Mamplam mengungkapkan, apa yang dilakukan oleh babinsanya merupakan cerminan TNI AD yang memiliki sifat peduli antar sesama dan selalu menjadi solusi bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan.
“Selain meringankan beban masyarakat, kegiatan tersebut juga sebagai ajang mempererat tali silaturrahmi dengan warga,” terang Danposramil.
Sementara itu, warga sebagai pemilik kelapa merasa senang dan bangga atas bantuan yang dilakukan Babinsa.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, kami merasakan adanya hubungan silaturahim yang sangat dekat dengan Babinsa,” ucapnya. (Rolly)