Kebakaran di Tangse, Pemkab Pidie Gerak Cepat Salurkan Bantuan
Sigli, LintasKini – Kebakaran rumah di Pulo Sejahtera (Pulo Bineh) Tangse, Pidie sekira pukul 03.19 WIB jelang Subuh Minggu (27/8/2023) menghanguskan dua unit rumah.
Kalak BPBD Muhammad Rabiul melalui Kabid Kesiapsiagaan dan Damkar, Ns Syahrial setelah mendapatkan laporan kebakaran, Damkar Pos Tangse segera bertolak ke lokasi.
Keuchik Gampong Pulo Sejahtera Adi Faisal pada Wartawan menyebutkan musibah ini menyebabkan 3 Kepala Keluarga kehilangan tempat tingga, korban sementara diungsi ke rumah tetangga.
Kondisi korban hingga hari ini dalam keadaan sehat sehat, terangnya.
“Pihak kita juga sudah menerima bantuan dari Dinsos Pidie dan bantuan dari salah seorang Caleg DPR-RI,” imbuhnya.
Secara terpisah, Sekdis Sosial Pidie, M. Husin Yahya menyebutkan, pemerintah secepatnya menyalurkan bantuan masa panik berupa pakaian, sembako, dan material bangunan, bantuan ini setidaknya dapat meringankan kebutuhan sehari- hari.
Sementara Sekretaris Pemenangan Jamaluddin Idham, Caleg DPR-RI Dapil Aceh 1 dari Partai PDI-P, Fadhlan didampingi Ketua Sagoe Tangse Jl Bayhagi, menyerahkan bantuan berupa sembako untuk korban kebakaran tersebut. (Hasballah B)