HUT RI Ke 77 Sudah Didepan Mata, TNI Polri Himbau Warga Pasang Bendera Merah Putih

Aceh Timur – TNI Polri yang terdiri dari Anggota Koramil 20/Pante Bidari Kodim 0104/Aceh Timur bersama Anggota Polsek Pante Bidari melaksanakan himbauan kepada masyarakat supaya memasang bendera merah putih dalam menyambut kemerdekaan RI ke 77.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di wilayah Kecamatan Pante Bidari tepatnya di Desa Paya Demam, Aceh Timur, Selasa (16/08/2022).

Menurut Serka M. Al Faisal kegiatan tersebut merupakan himbauan serta mengajak kepada masyarakat agar yang belum memasang bendera supaya segera memasang, mengingat besok kita akan menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 77.

“HUT RI ke 77 akan dilaksanakan esok hari, maka kita beserta Bhabinkamtibmas melakukan himbauan kepada sejumlah warga masyarakat, untuk memasang bendera merah putih. Pemasangan bendera menyambut HUT RI merupakan kewajiban warga untuk menghargai perjuangan para pahlawan”, jelasnya.

Dalam aktivitasnya pihaknya beserta Polsek menelusuri rumah warga di sepanjang jalan dan depan rumahnya untuk mengingatkan warga memasang dan mengibarkan bendera merah putih sesuai himbauan pemerintah.

“Selain himbauan pemasangan bendera, kita juga mengingatkan warga sekitar untuk menjaga ketertiban umum serta selalu menjaga kebersihan lingkungan dan keamanan wilayah”, tandas Serka M. Al Faisal.

**LI3**

Komentar