Bireuen – Koptu Hadi dan Kopda Ando Babinsa Koramil 03/Jeunieb Kodim 0111/Bireuen bersama Masyarakat dan Perangkat Desa Binaan bergotong Royong meratakan tanah timbunan di salah satu jalan Tani yang akan di gunakan oleh Masyarakat untuk mempermudah Akses membawa hasil pertanian di Desa Alue Seutui,Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen, Sabtu (29/20/2022)
Koptu Hadi mengatakan kegiatan kerja bakti penimbunan jalan yang dilakukan Babinsa, merupakan pembinaan teritorial yang diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi serta kerjasama antara Babinsa dan warga.
Selain itu kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa dalam membantu meringankan beban masyarakat di wilayah binaanya.
“Apa yang saya lakukan ini, merupakan salah satu upaya dalam rangka membina kerjasama dan Komsos bersama warga, Agar masyarakat mengenal dan keberadaan Babinsa dapat di terima positif oleh warga,” ucap Babinsa.
Keuchik Alue Seutui, mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa dan warga yang telah peduli membantu dalam meratakan timbunan tanah di jalan.
“Semoga kerja sama antara Babinsa dan warga dapat berjalan terus di setiap kegiatan di kampung,” katanya. (Rolly)
Komentar