Dandim Aceh Timur Hadiri Apel Gelar Pasukan Siaga Bencana Tahun 2022
Aceh Timur – Komandan Kodim 0104/Aceh Timur Letkol Inf Agus Al Fauzi, S.I.P,M.I.Pol., yang diwakili Kapten Inf Noverlan menghadiri apel gelar pasukan siaga bencana Tahun 2022 .
Kegiatan tersebut berlangsung di lapangan Merdeka Idi Rayeuk Pusat Pemerintahan Pemkab Aceh Timur Jln. Medan-Banda Aceh, Ds. Titi Baro, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (09/11/2022).
Apel gelar pasukan yang dipimpin langsung oleh PJ. Bupati Aceh Timur Ir. Mahyuddin Syach Kalad, M.Si turut dihadiri oleh unsur Mudpida Kabupaten Aceh Timur, Kajari, ketua DPRK Aceh Timur, unsur Muspika jajaran Kabupaten Aceh Timur serta diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari TNI-Polri, BPBD, Dinas Kesehatan, Satpol PP, Damkar, Basarnas, PMI, Relawan Kebencanaan dan Stake Holder.
Dalam sambutannya PJ bupati Aceh Timur Ir. Mahyuddin Syach Kalad, M.Si menyampaikan bahwa kita ketahui bersama Kabupaten Aceh Timur merupakan salah satu daerah risiko banjir, bencana banjir di Kabupaten Aceh Timur selalu terjadi pada musim penghujan yaitu pada periode bulan Oktober-Maret setiap tahunnya, saat ini kita telah memasuki musim penghujan, dimana dalam fase bencana, keadaan ini disebut fase adanya potensi bencana.
Lebih lanjut PJ Bupati mengatakan, untuk kemudahan akses terhadap penganggaran, darurat logistik mobilisasi personil, perintah Kabupaten mengeluarkan keputusan Bupati tentang penetapan status tanggap darurat.
“Keputusan tersebut dikeluarkan untuk menjamin penyelenggaraan operasi tanggap darurat kepada masyarakat dan lokasi terdampak bencana dapat dilakukan dengan cepat, tepat, efektif, dan terkoordinir”, jelasnya.
Sementara Dandim 0104/Atim melalui Kapten Inf Noverlan menyampaikan, saat ini hampir setiap hari wilayah Aceh Timur diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Apel pada pagi hari ini tujuannya untuk memantapkan dan mensiapsiagakan personil dalam menghadapi kemungkinan bencana alam di Kabupaten Aceh Timur.
“kita juga berharap seluruh masyarakat dapat lebih meningkatkan kesadaran, kewaspadaan dan kesiasiagaan serta terbiasa melakukan upaya pencegahan bencana menuju kabupaten Aceh Timur tangguh bencana”, pungkas Kapten Inf Noverlan.
**LI3**