Sigli – Penjabat Bupati Pidie Ir Wahyudi Adisiswanto M.Si didampingi Sekda H. Idhami berkunjung ke Satpol PP-WH dalam rangka silaturrahmi malam tahun baru. Sabtu ( 31/12/2022) Malam.
Turut hadir bersama Pj. Bupati, Asisten I Samsul Azhar dan Asisten II. H.Tarmizi. Pj disambut langsung oleh Kasat Pol PP-WH Farizal serta sejumlah ASN dan puluhan personil Pol PP dan WH.
Pantauan Media ini, kehadiran atas undangan Kasat Pol PP-WH dalam rangka makan malam bersama kebetulan tepat di malam tahun baru.
“Ini sangat luar biasa karena penjabat teras menghadiri undangan kita” kata seorang personil.
Kasatpol PP-WH Farizal AP, M .AP mengatakan, makan malam ini hanya sebentuk syukuran kita atas kinerja para ASN dan Personil, katanya.
“Kita juga turut menyantuni sejumlah Anak – anak Yatim.” pungkasnya ( Hasballah.B)
Komentar