Ketua KIP Pidie Kukuhkan Anggota PPK Pemilu 2024

Sigli – Sebanyak 115 anggota  Panitia Pemilihan Kecamatan( PPK) se Kabupaten Pidie dikukuhkan oleh Ketua Komisi Independen Pemilihan(KIP) Pidie Fuadi Yusuf di Aula Losmen Safira Sigli, Rabu (4/1/2023).


Tampak hadir Pj Bupati Pidie Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si, Komisioner KIP Aceh,  Kajari Sigli, Ketua DPRK, Ketua Bawaslu, Kaban Kesbangpol, Panwaslih serta undangan lainnya.


Ketua KIP Pidie, Fuadi Yusuf S.Pd.I dalam sambutanya antara lain mengatakan, pelantikan PPK ini diambil sumpah/janji. Artinya setiap PPK memiliki kewajiban baik terhadap Allah SWT dan kewajiban melaksanakan tugas dan fungsi sebagai PPK, katanya.


Saat pendaftaran jumlah capai 1800 lebih, setelah proses seleksi dan tes wawancara hanya 115 orang yang lulus dalam penjaringan tes tersebut, rinci Fuadi.


Dikatakan, nantinya para PPK dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya di kecamatan untuk tetap berkoordinasi dengan camat setempat.


“kita minta agar seluruh PPK bekerja maksimal untuk kesuksesan pemilu serentak tahun 2024” pungkas Fuadi Yusuf.


Sementara Pj. Bupati Pidie sampaikan arahan dan bimbingan terhadap anggota PPK, intinya, agar anggota PPK dilantik dapat melaksanakan tugas fungsi dan kewajibannya seperti diamanahkan undang- undang, harap Wahyudi Adisiswanto.


Dalam rangkaian pelantikan  dibacakan Pakta Integritas diikuti oleh seluruh anggota PPK (Hasballah B.)

Komentar