26 November 2024

Jaga Stabilitas Pangan, Babinsa Koramil 08/Gandapura Cek Persedian dan Harga Daging Ayam

0

Bireuen, LintasKini – Koptu Munawarah Babinsa Koramil 08/Gandapura Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kegiatan Komsos dengan warga masyarakat membahas tentang persediaan dan harga ayam selama bulan maulid bertempat di pasar induk Gandapura  Desa Keude Lapang Kec.Gandapura Kab.Bireuen, Selasa (3/10/2023).

  

Pengecekan harga ayam di pasar tradisional untuk menindaklanjuti Perintah Danramil 08/Gandapura tentang pengecekan harga kebutuhan pokok, Babinsa Koramil 08/Gandapura mengecek langsung harga ayam  di pasar tradisional Gandapura.


Koptu Munawarah mengatakan, pengecekan harga ayam di pasar tradisional untuk menjaga kestabilan harga.


Lebih lanjut Babinsa menambahkan, selain melakukan pengecekan harga Babinsa juga melakukan pengecekan stok ayam  juga di pasar tradisional.


“Sampai saat ini harga ayam dinilai masih terjangkau dan stok masih mencukupi,” jelas Babinsa. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *