24 November 2024

Babinsa Koramil 10/Pandrah Cek Pertumbuhan Udang dnn Ikan Bandeng

0

Bireuen, LintasKini – Serda Muhammad Nasir Babinsa Koramil 10/Pandrah Kodim 0111/Bireuen mendampingi warga desa binaan mengecek pertumbuhan udang dan bandeng di tambak Pasca satu bulan sebar benih di gampong lancok ulim Kec. Pandrah, Kab. Bireuen, Jumat (6/10/2023).


Adapun kegiatan yang dilakukan Babinsa merapakan upayanya dalam rangka memberikan motivasi kepada warga guna menjaga kestabilan pertumbuhan ekonomi masyarakat menengah ke bawah di bidang perikanan salah satunya budidaya udang  dan bandeng.


Dalam kegiatannya Babinsa Serda M Nasir berpesan agar kualitas air harus selalu dikontrol terutama ketersediaan oksigen yang terlarut (D.O) dalam air harus cukup baik, minimal oksigen terlarut harus diatas 4 mg per liter.


Semakin banyak oksigen terlarut kualitas pertumbuhan udang semakin baik karena udang  membutuhkan oksigen terlarut yang cukup banyak agar pertumbuhannya bagus.


Lanjutnya, warga selaku pemilik budidaya udang mengucapkan terimakasihnya kepada Babinsa yang telah menyambangi lokasi budidaya udang miliknya.


“tidak hanya itu kita juga bertukar pikiran serta berbagi ilmu tentang pemeliharaan dan perawatan budidaya udang untuk menghasilkan produksi udang yang memuaskan”, tutupnya. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *