“Panen Semangat di Titi Baro: Babinsa dan Petani Bersatu di Tengah Sawah”

Aceh Timur – Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 08/Simpang Ulim Kodim 0104/Aceh Timur, Sertu Agus Indrawan, turut membantu petani merontokkan padi hasil panen di Desa Titi Baro, Kecamatan Simpang Ulim, Kabupaten Aceh Timur, pada Jumat (07/11/2025).

Dengan penuh semangat, Sertu Agus bersama para petani bergotong royong di area persawahan, membantu proses perontokan padi menggunakan mesin perontok. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat ini tidak hanya memberikan dorongan semangat, namun juga menjadi bentuk nyata dukungan TNI terhadap para petani dalam meningkatkan hasil pertanian.

“Sebagai Babinsa, kami selalu siap membantu masyarakat di wilayah binaan, apalagi dalam hal yang berhubungan dengan ketahanan pangan. Kegiatan seperti ini juga menjadi momen untuk mempererat kebersamaan antara TNI dan warga,” ujar Sertu Agus di sela kegiatan.

Sementara itu, salah satu petani Desa Titi Baro menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Babinsa yang selalu hadir dalam berbagai kegiatan pertanian. “Kami sangat senang dan terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Semangat beliau ikut memotivasi kami dalam bekerja,” ungkapnya.

Kegiatan ini mencerminkan sinergi yang kuat antara TNI dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, sekaligus memperkokoh semangat gotong royong di pedesaan.

Komentar