26 November 2024

Babinsa Posramil Kuala Ikut Bantu Timbun dan Cor Halaman Sekolah Taman Kanak Kanak

0

Bireuen, LintasKini.co.id – Serka Purnarisman Babinsa Posramil Kuala Kodim 0111/ Bireuen melaksanakan kegiatan membantu pekerja tukang dalam rangka penimbunan dan pengecoran halaman sekolah taman kanak (TK) AL BARRAH di desa Weu Jangka Kecamatan  kuala, Kabupaten Bireuen, Selasa (27/6/2023).


Adapun sasaran gotong royong kali ini yakni meratakan tanah timbunan pada halaman Sekolah dan sebagian juga melakukan pembersihan di lingkungan sekolah.


Keterlibatan Babinsa yang turun langsung di lapangan bersama masyarakat melakukan kerja bhakti ini merupakan langkah dalam memberikan dorongan semangat gotong-royong masyarakat di Desa binaannya.


“Disamping itu, kegiatan ini juga dapat menjalin hubungan silaturrahmi dan komunikasi sosial dengan masyarakat di desa binaan, sehingga nantinya sasaran tugas pokok Binter bisa tercapai sesuai harapan,” tutur Serka Purnarisman.


Menurut Serka Purnarisman, melalui kegiatan seperti ini akan lebih memperkuat kerjasama di wilayah, sehingga dapat saling mendukung dan melengkapi, terutama dalam memperkuat ketahanan wilayah aspek darat.


Lebih lanjut, Serka Purnarisman mengatakan, keikut sertaannya bergotong royong tersebut juga merupakan suatu peran aktif selaku Aparat Kewilayahan yang hadir dalam setiap kegiatan di tengah-tengah masyarakat termasuk dalam membantu pembangunan sarana sekolah di wilayah binaannya.


“Sebagai Babinsa, kita terus melibatkan diri dalam setiap kegiatan ditengah-tengah masyarakat, semoga keberadaan kami di wilayah dapat berdampak positif dan bermanfaat bagi masyarakat di sekeliling,”tutup Babinsa. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *