24 November 2024

Kapolres Pidie Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan PON XXI

0

Sigli, Lintaskini.id | Dalam rangka persiapan pengamanan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh- Sumut yang akan berlangsung di Kabupaten Pidie, Polres Pidie menggelar Apel Kesiapan Pengamanan PON XXI yang dipimpin oleh Kapolres Pidie, AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, yang bertempat di lapangan Apel Polres Pidie, Jumat (30/08/2024) pagi.

Dalam Apel tersebut, Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK menekankan pentingnya menjaga keamanan dan kenyamanan semua pihak yang terlibat, termasuk atlet, official, pengunjung, dan masyarakat.

“Kita harus memastikan bahwa Provinsi Aceh khususnya Kabupaten Pidie, merupakan daerah yang aman dan nyaman,” kata AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK.

Kapolres Pidie menyatakan rasa syukur dan kebanggaannya atas kepercayaan yang diberikan kepada Kabupaten Pidie sebagai salah satu tuan rumah PON XXI.

“Ini merupakan kehormatan bagi Kabupaten Pidie, yang dipercaya menjadi tuan rumah cabang olahraga sepak bola penyisihan Grup C dan Grup D serta cabang olahraga sepatu roda pada PON XXI Aceh – Sumut Tahun 2024,” ujarnya.

“Untuk itu sinergitas antara Polri, TNI dan semua stakeholder terkait untuk memastikan pelaksanaan PON XXI berjalan dengan aman dan kondusif di Kabupaten Pidie.

AKBP Jaka.Mulyana, SIK, MIK juga mengingatkan seluruh personel untuk melaksanakan tugas dengan dedikasi tinggi dari tahap perencanaan hingga pelaksanaan dan kepulangan atlet serta official.

Kapolres Pidie meminta agar keamanan dan kenyamanan seluruh pihak yang terlibat, termasuk atlet, official, pengunjung, dan masyarakat, dijaga dengan baik.

Ia berharap bahwa PON XXI Aceh – Sumut dapat berjalan dengan aman, tertib, dan sukses, serta membawa nama baik Kabupaten Pidie. (Rls)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *