24 November 2024

Tiga Unit Rumah Warga di Kuala Batee Hangus Terbakar

0

Abdya, Lintaskini.id – Musibah kebakaran melanda tiga unit rumah warga di Gampong Lhok Gajah kecamatan Kuala Batee, Aceh Barat Daya (Abdya) dilahap sijago merah pada Rabu (22/5/2024).

Salah seorang korban bernama Zainal Abidin warga dusun suka damai korban tidak sempat menyelamatkan harta bendanya. Harta yang tersisa hanyalah pakaian yang melekat di badan.

Zainal Abidin menceritakan, pada pukul 10 pagi saat musibah kebakaran itu, dia sedang tidak berada dirumah.

“Saya sedang membeli paku di kios, sedangkan rumah tidak ada orang”, Katanya.

Tambahnya lagi, harta benda, surat tanah dan Sk istrinya tidak sempat ia selamatkan.

“Ada uang tunai didalam rumah senilai Rp 10 juta tidak sempat saya selamatkan. Lanjutnya, uang itu sengaja disimpan untuk membayar tukang karna rumah sedang dibangun”, ungkapnya.

Sementara itu, Kalak BPBK Abdya Armayadi ST melalui Sekretaris BPBK dan Kabid Pencegahan, kesiapsiagaan dan Penanggulangan Kebakaran Nanda Hikmah, mengatakan, BPBK telah menurunkan 1 (satu) unit armada damkar pos Kuala Batee untuk melakukan pemadaman api.

Seterusnya, penyebab terjadinya kebakaran masih dalam proses penyelidikan sedangkan api berhasil dipadamkan dan dilakukan pendinginan pada pukul 11.45 WIB, ujarnya.

Nanda, juga menuturkan kronologis kejadian Sekitar pukul 10.35 WIB, pada Rabu 22 Mei 2024, Pos Damkar Kuala Batee menerima laporan dari masyarakat bahwa telah terjadi kebakaran Rumah di Dusun Suka Damai Desa Lhok Gajah.Demikian Sebut Kabid Pencegahan Nanda.

Pantauan awak media, atap rumah Zainal Abidin sudah hangus terbakar dan hampir roboh, dinding juga sudah mengalami keretakan serta bau asap masih menyengat, Lanjutnya, rumah Subki hanya terkena dampak dari peristiwa kebakaran sedangkan kediaman Burhan Nudin, terbakar dapur rumah, rumah semi permanen. (Nazli)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *