Gelar Gotong Royong, Pemdes Kedai Paya Bersama Masyarakat Bersihkan Saluran Air
Abdya, Lintaskini.id – Guna menjaga kebersihan dan fungsionalitas saluran air dilingkungan Gampong, Pemerintah Desa (Pemdes) Kedai Paya, Kecamatan Blang Pidie, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melaksanakan gotong-royong bersama masyarakat membersihkan selokan air dalam wilayah Gampong setempat, Selasa (2/4/2024).
Pantauan awak media, kegiatan bersih selokan saluran air dan gorong – gorong tersebut dilaksanakan di dua titik di antaranya di Dusun Ingin Jaya dan Sedang Jaya serta dihadiri langsung oleh Pj. Keuchik Ibrasim SIP, Ketua tuha peut Karnis, Sekdes Badrunnas S. Pd i dan Kaur pembangunan Renol Supriyonodeh SE beserta Ketua pemuda setempat.
Pj. Keuchik Ibrasim SIP melalui sekdes Badrunnas S. Pd. i mengatakan bahwa kegiatan pembersihan saluran air ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan kelancaran aliran air pada saluran pembuangan.
“Dengan dilakukannya gotong- royong seperti ini, nantinya selokan air dan gorong-gorong tidak menjadi tempat sampah dan tidak terjadi lagi penyumbatan sehingga dapat mencegah meluapnya air pada saat hujan deras”, ujarnya.
Selain itu, kata sekdes, program ini menggunakan dana yang bersumber dari Dana Desa dan dilaksanakan oleh Padat Karya Tunai Desa (PKTD).
Dirinya berharap agar dengan adanya pembersihan selokan ini aliran air menjadi lancar, apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan, dimana intensitas hujan saat ini sudah mulai meningkat, pungkasnya. (Nazli)