Bireuen, Lintaskini.id – Puasa, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Posramil Peusangan Selatan Kodim 0111/Bireuen Sertu Sahroni, turun kewilayah binaannya untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan pedagang ikan di Pasar di Geulangang Labu. Kec Peusangan Selatan, Kabupaten Bireuen, Sabtu (23/3/2024).
Komsos dengan para pedagang ikan, bertujuan untuk mengetahui harga ikan di pasar saat puasa maupun menjelang hari raya Idul Fitri nanti.
“Kami juga menghimbau agar pedagang selalu menjaga kedamaian dan keamanan serta agar terjalin hubungan yang baik antara Babinsa dan pedagang,” kata Sertu Sahroni. (Rolly)
Komentar