Kaki Terbenam Lumpur, Hati Tetap Mengabdi: Aksi Babinsa di Tengah Sawah

 

 

 

Aceh Timur – Wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali diperlihatkan oleh Babinsa Koramil 21/Madat, Kodim 0104/Aceh Timur, Serda Hanafi yang tanpa ragu turun langsung ke sawah membantu penggarapan lahan pertanian milik Bapak Juanda, salah satu petani di Desa Madat, Kecamatan Madat, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (14-05-2025).

Dengan penuh semangat, Serda Hanafi turut berjibaku dengan lumpur dan panas matahari, membantu proses pembajakan sawah yang menjadi sumber mata pencaharian utama masyarakat setempat. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam mendampingi petani serta mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah.

“Sebagai Babinsa, saya berkewajiban hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam mendukung dan membantu para petani. Kami berharap, dengan keterlibatan langsung TNI, hasil panen petani dapat meningkat dan kesejahteraan masyarakat juga semakin membaik,” ujar Serda Hanafi.

“Sementara itu Bapak Juanda menyampaikan, rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa. Menurutnya, kehadiran TNI sangat membantu meringankan beban para petani dalam mengolah lahan yang cukup luas dan penuh tantangan,” ungkap Juanda..

Kegiatan ini sekaligus menjadi bukti bahwa TNI, khususnya para Babinsa, selalu hadir dan dekat dengan rakyat dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk sektor pertanian yang merupakan tulang punggung ekonomi desa.

Melalui pendampingan seperti ini, Koramil 21/Madat berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pertanian dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya.

Komentar