Pj. Bupati Pidie Tinjau lokasi MTQ Kabupaten di Padang Tiji

Sigli, Lintaskini.id | Pemerintah Kabupaten Pidie akan menggelar pelaksanaan pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke XXXVII Tingkat Kabupaten Pidie direncanakan dibuka pada tanggal 6 Desember 2024 malam, di lapangan Jeurela, Kecamatan Padang Tiji.

Pj. Bupati Pidie Drs. Samsul Azhar didampingi Ketua Panitia serta unsur Muspika setempat saat meninjau lokasi arena MTQ Kamis (5/12), memberikan apresiasi kepada panitia yang sudah bekerja maksimal dalam rangka persiapan pelaksanaan MTQ.

“Cuaca saat ini memang ekstrem, musim penghujan, kita berdoa agar pelaksanaan MTQ sukses,” harap Samsul Azhar.

Ketua Panitia Drh. Fazli, M.Si mengatakan MTQ ke-37 ini digelar sejak 6 s/d 12 desember, diikuti 751 peserta, para official sebanyak 115 orang, katanya.

Untuk pemondokan lanjut Fazli, mereka akan menempati rumah yang berdekatan dengan arena MTQ.

“Dan sudah disiapkan panitia termasuk konsumsi untuk peserta dan pengamanan”, terang Fazli, juga Kadis DSI Pidie. (Hasballah.B)

Komentar