Suasana Sederhana Namun Penuh Keakraban Serda Safi’i Komsos Dengan Jaring Ter
Aceh Timur, Lintaskini.id | Babinsa Koramil 21/MDT, Kodim 0104/ Aceh Timur. Serda Safi’i, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan jaring ter di Desa Matang Nibong, Kecamatan Madat, Kabupaten Aceh Timur. Dalam suasana yang hangat, Serda Safi’i menikmati secangkir kopi bersama sebatang rokok sembari berbincang dengan jaring ter dan masyarakat setempat.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara aparat dan masyarakat, serta membangun komunikasi yang lebih baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa. Dalam perbincangannya, Serda Safi’i menyampaikan pesan penting kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
“Keamanan desa adalah tanggung jawab bersama. Saya berharap warga dapat saling membantu dan segera melaporkan jika ada kejadian atau situasi yang dapat mengganggu ketenangan desa ini,” ujar Serda Safi’i.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk mendengarkan langsung aspirasi dari masyarakat. Warga Desa Matang Nibong menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian aparat terhadap kondisi sosial dan keamanan desa mereka.
Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam memperkuat hubungan dengan masyarakat sekaligus untuk menjaga stabilitas dan kedamaian di wilayah tersebut.