Dinilai Tidak Transparan Gunakan Anggaran BUMG, Begini Penjelasan Keuchik Kedai Palak Kerambil
Abdya, Lintaskini.id – Keuchik Kedai Palak Kerambil, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) Hazal Suaidi kepada awak media ini pada Sabtu (11/5/2024) menjelaskan bahwa pihaknya memang menggunakan uang tersebut namun bukan untuk kepentingan pribadi.
Pasca pelantikan sebagai Keuchik, pihaknya menggunakan anggaran BUMG itu untuk kegiatan Bimtek tahun 2022 guna berangkat ke Banda Aceh yang diikuti para Keuchik se-Abdya dan ke Sumatera Utara (Medan) yang melibatkan Keuchik dan satu orang operator Gampong.
Menjelang kegiatan Bimtek, kita belum ada uang jadi kami berinisiatif meminjam uang tersebut dan akan dikembalikan setelah uang dari Kabupaten cair.
Namun pasca cairnya anggaran dari Kabupaten, uang pinjaman tersebut sebenarnya sudah dikembalikan ke Bendahara Gampong untuk diteruskan ke pihak BUMG tetapi kita gunakan kembali untuk kepentingan kegiatan di Gampong.
Dimana anggaran tersebut kita gunakan karena bersifat emergency untuk pembuatan pagar demi menyelamatkan Bioflok dan juga berdasarkan permintaan masyarakat dilakukan pembersihan jalan pinggir pantai yang tertimbun pasir akibat pasca abrasi tahun 2021, terang Keuchik. (Nazli).