24 November 2024

Karya Bhakti Bersama Warga, Babinsa Koramil 02/Samalanga Bantu Bersihkan Lahan Pertanian

0

Bireuen, Lintaskini.id – Serda Rahmat Babinsa Koramil 02/Samalanga Kodim 0111/Bireuen melaksanakan Bakti ke pada Masyarakat membantu salah satu warga membersihkan kebun yang selama ini di tinggal, rencananya kedepan akan menanam ubi-ubian dan tebu juga berbagai macam sayuran untuk membantu kelangsungan hidup mereka di Desa Puloh Baro Kec. Samalanga Kab. Bireuen, Minggu (25/2/2024).

Serda Rahmat menjelaskan, dirinya bersama warga binaan melaksanakan pembersihan lahan kebun yang rencananya akan ditanam ubi ubian dan tebu diharapkan kondisi kebun dengan terus membersihkan rumput liar yang tumbuh dengan rutin karena dapat mengganggu pertumbuhan tanaman yang dikembangkan nantinya,” jelas Babinsa.

Sementara itu, pemilik lahan mengatakan terima kasihnya atas kepedulian Babinsa Koramil 02/Samalanga

“Bantuan dari Babinsa menambah semangat untuk bekerja, terima kasih Babinsa yang telah peduli dan meluangkan waktunya untuk membantu membersihkan kebun kami,” tutupnya. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *