25 November 2024

Bireuen, LintasKini – Serka Safrizaldi Babinsa Koramil 10/Pandrah Kodim 0111/Bireuen mendampingi ketua TPK melaksanakan pengecekan dan kondisi pembangunan rumah bantuan layak huni di Desa Bantayan Kec. Pandrah  Kab. Bireuen, Senin (2/10/2023).


Hal itu dilakukan Babinsa bersama Ketua TPK langsung ke rumah warga guna menghindari bantuan salah sasaran, semua itu program pemerintah untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat, untuk itu harus benar benar kita dukung dan ikut bertanggung jawab, kata Serka Safrizal


Danramil 10/Pandrah juga menyampaikan berharap masyarakat dan Babinsa bisa bersilaturahmi, bekerjasama dan bergotong royong dalam memperbaiki rumah warga masyarakat yang tidak layak huni. 


Seperti diketahui bersama kondisi jaman sekarang sangatlah berbeda dibandingkan jaman perjuangan merebut kemerdekaan, dahulu, Tentara bertugas perang melawan musuh, sekarang tidak ada lagi perang. 


Oleh karena itu TNI telah merubah perannya untuk selalu dekat dan bersama rakyat membantu mengatasi kesulitan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *