Pasar Murah Kembali Digelar Kodim 0104/Atim Dalam Rangka Meriahkan HUT TNI ke 78 Tahun 2023
Langsa – Kodim 0104/Aceh Timur menggelar pasar murah dalam rangka menyambut Hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 78 Tahun 2023, yang kali ini dilaksanakan didepan stadion Kota Langsa, Desa Payabujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, Senin (25/09/2023).
Pasar murah menjadi rangkaian kegiatan menyambut HUT TNI ke 78 yang dilaksanakan oleh Kodim 0104/Atim bekerja sama dengan Disperindag Koperasi UMKM Kota Langsa dan Perum Bulog Kota Langsa.
Dandim 0104/Atim Letkol Inf Tri Purwanto, S.I.P., dalam sambutannya menyampaikan alhamdulillah hari kodim 0104/Aceh Timur kembali menggelar kegiatan pasar murah yang diselenggarakan berkat dukungan dari unsur Forkopimda dan instansi terkait sehingga kegiatan dapat berjalan lancar dan tertib.
Kegiatan ini merupakan rangkaian pasar murah kedua yang dilaksanakan oleh Kodim 0104/Aceh Timur dimana sebelumnya kita laksanakan di wilayah Kabupaten Aceh Timur tepatnya di Kecamatan Banda Alam, dan kali ini kita laksanakan di wilayah kota Langsa.
Dengan adanya program pasar murah ini diharapkan dapat menekan inflasi diwilayah provinsi Aceh khususnya di Kota Langsa dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sehingga dengan kegiatan ini masyarakat dapat terbantu, harap Letkol Inf Tri Purwanto, S.I.P.
Dikesempatan yang sama PJ. Walikota Langsa Syaridin, S.Pd., M.Pd., menyampaikan kegiatan pasar murah yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan bertujuan untuk menyediakan bahan pangan yang terjangkau oleh masyarakat dengan harga jual yang lebih murah dibawah harga pasar.
“Mudah-mudahan program pasar murah ini terus dapat kita laksanakan, sehingga dengan harga yang terjangkau dapat langsung dirasakan oleh masyarakat dengan pendapatan menengah kebawah”, tutupnya.
Adapun ragam daftar penetapan harga jual Operasi Pasar diantaranya Beras Premium dengan harga jual Rp. 90.000/10 Kg, Gula Pasir Rp. 22.000/2 Kg, Minyak Goreng Bimoli Special Rp. 33.000/2 Ltr, Telur Ayam Rp. 40.000/1 Ppn, Ikan Tuna Rp. 33.000/Kg, Bawang Merah Rp. 15.000/Kg, Bawang Putih Rp. 30.000/Kg, Cabe Merah Rp. 46.000/Kg, Cabe Rawit Rp. 29.000/Kg, Daging Ayam Rp. 20.000/Kg, Daging Sapi Rp. 140.000/Kg, Kacang Hijau Rp. 18.000/Kg, Kacang Kedelai Rp. 10.000/Kg, Kacang Tanah Rp. 25.000/Kg, dan Tomat Rp. 11.000/Kg.