Melatih Karakter dan Sikap Anak SMKN 1 Simpang Mamplam, Serma Azhari Berikan Materi PBB

Bireuen, LintasKini – Serma Azhari Babinsa Posramil Simpang Mamplam Kodim 0111/Bireuen memberikan materi PBB kepada siswa siswi SMKN 1 Sp Mamplam dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)  di Desa Blang Tambue Kecamatam Simpang Mamplam Kabupaten Bireuen, Kamis (20/7/2023).


Kegiatan pemberian materi PBB dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru ini dilakukan Babinsa Posramil Jeumpa di halaman SMKN 1 Simpang Mamplam  Kabupaten Bireuen.


Babinsa Serma Azhari mengatakan, pelatihan PBB yang kita berikan kepada siswa/siswi SMKN 1 Simpang Mamplam ini dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan, menanamkan disiplin dan membentuk karakter siswa/siswi sejak dini, sehingga dapat membentuk generasi bangsa yang berkualitas.


“Dengan adanya latihan PBB ini, diharapkan akan tertanam jiwa kedisiplinan pada siswa/siswi, agar nantinya mereka akan berhasil dalam meraih cita-cita yang diinginkan. (Rolly)

Komentar