Sigli – Penjabat Bupati Pidie Ir Wahyudi Adisiswanto M.Si kunjungi staf Kepresidenan Jenderal TNI (Purn) Dr.H.Moeldoko SIP, di Jakarta pada Rabu (7/6/2023) lalu.
Dalam Rakor percepatan pelaksanaan pembangunan jaringan dan irigasi, Wahyudi, membocorkan rencana Pemkab Pidie akan mencanangkan program penanaman bawang merah sebanyak 1000 hektar, ujarnya.
Program yang di utarakan Wahyudi mendapat respon positif dari staf kepresidenan.
“Saat bertemu dengan Kepala Staf Presiden di Jakarta, saya mengundang beliau secara langsung untuk menyukseskan program penanaman bawang Merah 1,000 hektar,” kata Wahyudi.
Nantinya juga kedatangan KSP Moeldoko ke Pidie juga untuk pengecekan kondisi irigasi.
“Kedatangan Kepala Staf Presiden Moeldoko juga akan melakukan pengecekan kondisi irigasi. Sehingga nantinya, beliau dapat berkoordinasi dengan Menteri PUPR agar persoalan irigasi yang belum baik di Kabupaten Pidie agar dapat ditangani segera”, ucapnya.
Kedatangan Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko nantinya akan di jadwalkan pasca lebaran Idul Adha 1444 H. (Hasballah B)
Komentar