26 November 2024

Babinsa Koramil Jeunib Bantu Petani Timbang Padi

0

Bireuen-Serka Yendra Aria Babinsa Koramil 03/Jeunib Kodim 0111/Bireuen Melaksanakan kegiatan Monitoring dan Membantu Masyarakat menimbang Hasil Panen Padi  di Desa Ulee Rabo, Kecamatan Jeunieb Kabupaten Bireuen, Kamis (25/5/2023).

Pada kesempatan ini Serka Yendra Aria mengatakan, dengan senang hati saya bantu petani timbang hasil panen padi  untuk di bawa ketempat pegilingan.


Ia pun menambahkan, pendampingan para Babinsa dalam melaksanakan panen padi itu merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab seorang Babinsa yakni membantu masyarakat mewujudkan program pemerintah agar wilayah Kecamatan Jeunib menjadi swasembada pangan nasional. 


Dengan adanya pendampingan dari para Babinsa diharapkan hasil panen cukup bagus, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkat. 


“Kami dari Koramil akan selalu membantu petani untuk meningkatkan hasil panen yang semakin baik dan meningkat, pungkas Babinsa”, terangnya.


Sementara itu, salah seorang petani menyampaikan bahwa masyarakat sangat senang dengan adanya bantuan dari Babinsa yang terjun langsung membantu para petani, memberikan penyuluhan dan bimbingan tentang cara bertani agar hasil yang didapat bisa maksimal. 


Dengan adanya kegiatan pendampingan dari paranormal Babinsa dan PPL hasil panen tahun ini cukup bagus, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkat, ucapnya. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *