Sempurnakan Data Regsosek, Babinsa Koramil Pandrah Hadiri Forum Konsultasi Publik

Bireuen – Serma Suprapto Babinsa Koramil 10/Pandrah kodim 0111/Bireuen mendampingi petugas FKP di desa binaan dan membantu kadus menyempurnakan data warga, sehingga warga tidak kesulitan dengan data di Dinsos Bireuen Di kampung Naseme Kecamatan Pandrah,  Kabupaten Bireuen, Sabtu (20/5/2023).


Forum Konsultasi Publik (FKP) dilaksanakan untuk menciptakan komunikasi dua arah. Dengan komposisi masyarakat dapat mengusulkan, memberikan masukan dan saran kepada penyelenggara pelayanan publik atas layanan yang diterima selaku pengguna layanan.


Selain itu, tujuan dilakukan FKP untuk memperoleh pemahaman hingga solusi, antara penyelenggara pelayanan dan masyarakat seperti pembahasan rancangan, penerapan, dampak, dan evaluasi kebijakan yang ditetapkan oleh penyelenggara pelayanan sehingga diperoleh kebijakan yang efektif dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik.


Serma Suprapto mengajak semua yang hadir untuk bersama-sama bahu membahu memperbaiki kualitas pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Kecamatan Pandrah sebagaimana peran strategis pelaksanaan FKP, ungkap Babinsa


Adapun yang dibahas dalam forum konsultasi publik tersebut yaitu Data hasil survei awal regsosek terkait dengan kondisi sosial dan kesejahteraan masyarakat. Dengan harapan setelah dilakukan FKP ini pendataan didapatkan hasil sesuai dengan fakta dilapangan.


Serma Suprapto juga menyampaikan sesuai dengan apa yang disampaikan oleh narasumber, pelaksanaan rapat koordinasi tersebut merupakan kegiatan untuk penyempurnaan basis data program perlindungan sosial dan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim, serta terkait dengan Forum Konsultasi Publik (FKP) data hasil Registrasi Sosial Ekonomi (Reg Sosek) yang akan dilaksanakan oleh BPS sehingga diperlukan rapat koordinasi antara pihak terkait. (Rolly)

Komentar