MIN 3 Langsa Gelar Acara Perpisahan Siswa – Siswa Kelas VI

Langsa – Acara perpisahan kelulusan siswa-siswi kelas Vl MIN 3 Langsa dengan mengangkat tema “ Melangkah Bersama Menuju Masa Depan Gemilang “. kegiatan diadakan di ruang kelas MIN 3 Langsa, Kamis pada 11 Mei 2023.


Acara yang diadakan secara sederhana diruang kelas dihadiri Plt. kepala Madrasah, komite, guru dan Tu MIN 3 Langsa dan orang tua wali siswan serta mantan kepala MIN 3 Langsa.


Diawal acara dimulai dengan melantunkan ayat suci Al-qur’an oleh siswa dilanjutkan dengan kata – kata sambutan dari Plt. kepala MIN 3 Langsa Jasriadi, S.Pd.I kemudian di lanjutkan kata sambutan mewakili dari wali siswa kelas VI, arahan dan bimbingan dari komite MIN 3 Langsa H. Aji Asmanuddin, MA.


Selanjutnya, kata perpisahan dari ibu Khairul Husna, S.Pd.I, M.Pd selaku mantan kepala Madrasah MIN 3 Langsa, kata-kata perpisahan dari adik kelas, kata perpisahan dari siswa kelas VI,kemudian penampilan sebagai hiburan dari siswa kelas VI. 


Penyerahan cendra mata atau kenang – kenangan dari kelas VI kepada MIN 3 langsa dan acara ditutup dengan doa sebagai rasa syukur dengan dialancarkannya acara perpisahan ini.


Jasriadi, S.Pd.I selaku Plt.kapala MIN 3 langsa saat dijumpai awak media “Alhamdulillah acara bisa berjalan dengan lancar, walaupun tidak dibuat secara meriah namun ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan dan silaturahmi keluarga besar MIN 3 Langsa dengan orang tua wali dan siswa kelas VI yang terakhir kalinya, selamat dan sukses buat siswa kelas VI tetap harumkan nama baik MIN 3 Langsa dimanapun kalian berada”. (Desi)

Komentar