26 November 2024

Bahas Kebersihan Lingkungan, Babinsa Koramil Peusangan Komsos Bersama Toga

0

Biruen – Sertu Misdi Babinsa Koramil 06/Peusangan Kodim 0111/Bireuen melaksanakan komsos bersama masyarakat dan Tengku Imum membahas kebersihan lingkungan dalam rangka menyambut bulan Ramadhan di Desa Paya Cut Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen, Sabtu (18/3/2023).


Dalam Komsos tersebut, Babinsa Sertu Misdi mengimbau kepada warga warga sekitar agar lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan di kawasan Desa Payah Cut.


Pasalnya, dengan menjaga kebersihan lingkungan dengan cara tidak membuang sampah sembarangan dapat mengantisipasi terjadinya banjir kawasan tersebut.


Selain itu, dengan tidak membuang sampah secara sembarangan dapat menciptakan kawasan yang sehat bagi masyarakat sekitar khususnya di wilayah Desa Payah Cut.


Lebih lanjut, Babinsa juga meminta kepada warga untuk mengadakan kerja bhakti. Pasalnya, dengan mengadakan kegiatan tersebut selain dapat menjaga kebersihan, hal tersebut juga dapat menciptakan rasa kebersamaan antar warga Tamanan dan terhindar dari hal-hal yang tak di inginkan. (Rolly)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *