Bireuen – Sertu Samsul Arifin Babinsa Posramil Peusangan Siblah Krueng Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kerja bakti dengan warga binaan membuat jalan terobosan baru agar memudahkan warga untuk melakukan aktivitas ke kebunnya di Desa Alue Krueb Kecamatan Peusangan Siblah Krueng. Kabupaten Bireuen, Sabtu (4/3/2023).
Babinsa Sertu Samsul Arifin turun langsung dengan masyarakat dalam kegiatan kerja bakti. Ini adalah merupakan wujud kepedulian TNI untuk membantu dan mendukung program pemerintahan desa dengan upaya meningkatkan kesejahteraan warga desa alue krueb dan sekitarnya.
“Kegiatan ini sepenuhnya berasal dari anggaran dana dari pemerintahan Desa alue krueb yang dibantu secara swadaya dari warga setempat. Dengan adanya jalan baru tersebut tentunya warga sangat terbantu karena jalan terobosan itu merupakan akses yang bisa menghubungkan dengan desa dan perkebunan,” Tegas Sertu Samsul Arifin.
Keuchik Alue Krueb menyampaikan rasa terimakasih atas kehadiran serta kepedulian seorang babinsa yang selalu berada di tengah-tengah warga binaannya. “Kehadiran seorang babinsa merupakan suport bagi masyarakat supaya warga semakin semangat untuk melaksanakan kerja bakti seperti ini, ” Tandasnya. (Rolly)
Komentar