Serda Rahmadsyah Tanamkan Rasa Cinta Tanah Air Kepada Siswa SDN 1 Peulimbang

Bireuen – Serda Rahmadsyah Babinsa Posramil Peulimbang Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kegiatan Wanwil  bersama Siswa-Siswi SDN 1 dengan memberikan arahan tentang cinta tanah air bertempat di Lapangan SDN 1 Peulimbang Desa Seuneubok Plimbang Kecamatan Peulimbang Kabupaten Bireuen, Rabu (1/3/2023).


Disampaikan Serda Rahmadsyah, pemberian materi Wawasan Kebangsaan bagi Siswa-siswi SDN 1 Peulimbang bertujuan untuk memupuk rasa cinta tanah air dan nasionalisme para siswa. Sebagai generasi muda penerus bangsa.


“Sehingga rasa cinta tanah air dan jiwa patriotisme tertanam sejak dini. Kedepan akan menjadi bangsa yang maju bermartabat dan berjiwa patriot serta menanamkan rasa bela Negara Indonesia,” ujarnya.


Materi Wasbang yang diberikan berupa bela negara. Serta materi praktik berupa materi dasar Peraturan Baris Berbaris dan pelatihan penghormatan Serta kenalan remaja dan disiplin berkendaraan.


Menurutnya, dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan para siswa memiliki wawasan kebangsaan yang lebih.


“Diharapkan kepada para siswa-siswi menjadi generasi penerus bangsa sehingga dapat meningkatkan jiwa nasionalisme serta menumbuhkan rasa cinta tanah air Indonesia,” tandasnya.


Sementara itu salah seorang guru pendamping mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Posramil Peulimbang Yang telah memberikan waktunya membantu mengajar wawasan kebangsaan di sekolah.


“Adanya kegiatan Babinsa yang ada di wilayah Kecamatan Peulimbang sangat membantu sekali. Sehingga dari pihak sekolah merasa terbantu dan sangat berterima kasih,” pungkasnya. (Rolly)

Komentar