Aceh Tamiang – Dalam rangka menyukseskan swasembada pangan Nasional, Babinsa Koramil 03/Seruway membantu petani membersihkan rumput liar (gulma), di lahan milik bapak Aceng pada Poktani Bangun tresno di Desa Muka sungai kuruk, Kecamatan Seruway, Kabupaten Aceh Tamiang, Sabtu (11/02/2023).
Serda Husaini menuturkan, pembersihan rumput liar atau gulma merupakan bagian dari perawatan tanaman padi, sehingga keberadaannya tidak bisa dibiarkan, karena sangat mengganggu tanaman induk (padi), terlebih pada masa pertumbuhan hingga pematangan,” ungkapnya.
Dirinya menambahkan, Gulma ini harus dibasmi, karena sangat besar sekali pengaruhnya dan apabila dibiarkan akan mengakibatkan tanaman padi rusak dan lambatnya perkembangan padi dalam proses pembuahan. (Rolly)
Komentar