Aceh Tamiang – Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si., memberikan penghargaan kepada Koptu Ismail Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang berprestasi. Penghargaan diberikan Dandim usai Upacara Bendera 17 an di lapangan lapangan Parikesit Jln. Lintas Medan-Banda Aceh Desa, Sungai Liput Kecamatan, Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis ( 17/11/2022).
Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si., mengatakan, bahwa sebagai seorang pimpinan sudah sepantasnya memberikan penghargaan atas kinerja dan dedikasi yang diberikan babinsa tersebut untuk kesatuan melebihi panggilan tugas.
Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si., menambahkan Keberanian, ketulusan serta keikhlasan dalam mengabdikan diri pada tugas untuk membantu masyarakat merupakan kunci keberhasilan babinsa dalam mendukung tugas pokok TNI AD.
Tugas babinsa harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat dan menjadi motivator serta inspirator bersama-sama komponen bangsa yang lainnya mengatasi berbagai kesulitan masyarakat didaerahnya, ungkapnya
Adapun babinsa yang menerima penghargaan sebagai babinsa terbaik adalah Koptu Ismail anggota Babinsa koramil 02/Karang Baru, atas kerja kerasnya membantu kesulitan rakyat di Desa binaannya.
Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si., berharap pemberian penghargaan tersebut mampu memberikan motivasi bagi personil yang lain agar lebih bersemangat dalam melaksanakan tugas mereka.
“Penghargaan yang kami berikan nilainya tidak seberapa tapi dari sisi lain itu merupakan wujud apresiasi, penghargaan dan kepedulian pimpinan kepada anggotanya baik itu militer maupun PNS Kodim 0117/Aceh Tamiang,” pungkas Letkol Czi Alfian. (Rolly)
Komentar