Langsa – Serda Joko Irawan Babinsa Koramil 02/Lgs beserta Aipda Reza Fahlevi Bhabinkamtibmas Polsek Kota berkunjung ke rumah warga binaan Zainal (34) di Gampong Tualang Tengoh Kec. Langsa Kota Kota Langsa, Rabu (16/11/2022).
Menjaga keutuhan dan keamanan di wilayah binaan secara vertikal dan horizontal merupakan tugas pokok bagi seorang aparat teritorial di wilayahnya, sehingga akan terciptalah suasana dan kenyamanan dalam menjalankan aktifitas warga sehari hari seluruh warga di wilayah binaan.
Sesuai dengan hal tersebut diatas dengan adanya permasalahan warga yang terdapat di Desa/Gampong Tualang Tengoh Kota Langsa, maka secara cepat membentuk komunikasi antara Babinsa Joko Irawan dengan Bhabinkamtibmas Reza Fahlevi mendatangi langsung rumah Zainal untuk melaksanakan mediasi dalam rangka menyelesaikan permasalahan yang sedang terjadi agar mudah dalam penyelesaiannya secara baik, jelas Serda Joko Irawan lewat media ini.
Adapun perselisihan faham yang terjadi yakni di saat kondisi hujan aliran cucuran air atap rumah Zainal menggenangi halaman rumah tetangga sebelahnya sehingga mengakibatkan cekcok mulut dengan tetangganya zainal, dimana sebelumnya antar mereka sudah berkomunikasi, namun tidak dapat penyelesaian yang secara baik sehingga dari info yang diterima dari warga lain yang tidak ingin di sebut namanya melaporkan permasalahan ini ke Babinsa dan Bhabinkamtibmas dengan harapan dapat menyelesaikan dan menemukan hasil jalan keluarnya dengan lapang hati, jelas Babinsa Joko Irawan.
Maka selanjutnya dengan langkah mediasi antara Dua Babin inilah untuk memberikan solusi sebagai harapan agar dikedua belah pihak sama sama saling bertenggang rasa untuk saling memahami atas kekurangan sikap dari perselisihan tersebut agar tidak terjadi dan mengarah ke permasalahan yang lebih besar lagi, imbuh Babinsa Joko.
Akhirnya lewat pemahaman yang di berikan dari Babinsa Joko dan Bhabinkamtibmas Reza dari mulai segi hukum hingga adat, adab dalam qanun bertetangga secara dari hati ke hati berkoordinasi menemukan jalan terbaik atas perselisihan ini, apalagi secara kemanusiaan antar sesama warga dalam bertetangga dari segi agama sehingga perselisihan faham teratasi dan selesai secara keluarga, pungkasnya.
Komentar