Aceh Timur – Serda Yusri Babinsa Koramil 10/Spj tampak sedang bergelut dengan lumpur dan sampah untuk membantu membersihkan rumah warga binaannya yang terkena dampak banjir di Desa Simpang jernih Kec. Simpang Jernih Kab. Aceh Timur, Kamis (03/11/2022).
Melalu media sosialnya Babinsa Yusri mengatakan kepada awak media ini bahwa aktifitasnya terjun langsung berjibaku masuk kedalam rumah warganya saat sedang melakukan pembersihan rumah milik Asnawi (43) yang habis terkena dampak banjir dalam kurun 2 hari lalu dengan kedalaman air berkisar -+ 50 hingga 70 cm dari badan jalan, tuturnya.
Sebagai seorang Babinsa, ia luangkan waktu dan tenaganya untuk turut berjibaku dengan kotoran sampah beserta lumpur dimana demi mewujudkan peran serta seorang Babinsa yang dekat dan menyatu dengan warga binaannya, meskipun aktifitas yang menguras tenaga ini ia lakukan untuk meringankan beban warga binaannya, imbuhnya.
Selanjutnya Sersa Yusri menambahkan bahwa kegiatan penyegeraan pembersihan tempat tinggal mereka semuanya usaha bentuk kebersamaan dalam memudahkan dan melancarkan kegiatan pembersihan sehingga terhibur dan ramai saat membersihkan lumpur yang masuk ke dalam rumah sesuai istilah “Berat Sama Dipikul Ringan Sama Dijinjing”, imbuhnya.
Menurut Serda Yusri dengan canda tawanya saat sedang bekerja juga berpesan kepada Asnawi untuk tetap tegar dan tabah serta menjaga kondisi badan yang fit untuk efektivitas sehari hari agar lebih lancar dan berkah, meskipun ada diantara barang barangnya yang remuk hingga tidak bisa terpakai lagi, pungkasnya.
**LI3**
Komentar