Bireuen – Komandan Kodim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem secara langsung menyerahkan santunan dan bantuan sembako dari Danrem 011/LW Kolonel Inf Bayu Permana untuk kaum dhuafa yang ada di seputaran Kabupaten Bireuen, kegiatan tersebut bertempat di Tribun Makodim 0111/Bireuen Desa Blang Bladeh Kec. Jeumpa Kab. Bireuen, Rabu (02/11/2022).
Penyerahan sumbangan dan sembako kepada kaum dhuafa yang dilakukan merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat, hal tersebut menjadi gagasan dari Komandan Korem 011/LW Kolonel Inf Bayu Permana untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang ada di wilayah Kodim Jajaran Korem 011/Lilawangsa.
Pada kesempatan yang sama Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem menjelaskan bahwa kegiatan penyerahan santunan dan bantuan sembako yang dilakukan kali ini adalah merupakan bantuan dan kepedulian Danrem 011/LW yang kemudian diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan serta kaum dhuafa yang ada di wilayah seputaran Kodim 0111/Bireuen.
“Semoga dengan adanya santunan dan bantuan sembako yang diberikan dapat meringankan beban perekonomian bagi masyarakat yang menerimanya. Jangan dinilai dari jumlah nominal yang telah diberikan namun ketulusan, keikhlasan dan kepedulian terhadap kaum dhuafa adalah yang paling utama, ” Ungkapnya.
Semoga santunan dan bantuan sembako yang telah diberikan dapat berguna serta bermanfaat bagi mereka, sehingga kehidupan masyarakat terutama kaum dhuafa yang ada di Kabupaten Bireuen dapat lebih terbantu dalam segi ekonomi, Imbuh Dandim.
Turut serta hadir dalam kegiatan penyaluran santunan dan bantuan sembako dari Komandan Korem 011/LW di Makodim 0111/Bireuen antara lain Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem, Kasdim 0111/Bireuen Mayor Arh Ronald Samosir, Para Perwira Staf, Para Danramil dan Danpos Ramil, Perwakilan Anggota Koramil dan Pos Ramil Jajaran Kodim 0111/Bireuen, Kaum dhuafa wilayah Kab. Bireuen. (Rolly)
Komentar