Aceh Tamiang – Komandan Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol CZI. Alfian Rachmad Purnamasidi, S.I.P. M. Si., bersama Forkopimda Kabupaten Aceh Tamiang ikuti Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 secara Virtual.
Sementara yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Bapak Presiden RI Ir. H. Joko Widodo di Lapangan Bhayangkara Akademi Kepolisian (Akpol) dengan Tema “Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh” yang di laksanakan Polres Aceh Tamiang bertempat di lapangan Apel Parama Satwika Mapolres setempat, Selasa (05/07/2022).
Dalam amanatnya, Inspektur Upacara yang membacakan Presiden RI Ir. H. Joko Widodo mengatakna pada HUT Bhayangkara yang ke-76 tahun ini, diharapkan semoga seluruh Polisi yang ada di Indonesia senantiasa melakukan pengabdian kepada masyarakat.
Saat ini Indonesia masih berada dalam masa penanganan Covid-19, tentunya kami selaku Kepala Kepolisian kembali mengingatkan kepada rekan-rekan sesama Kepolisian untuk senantiasa berpartisipasi aktif dalam hal ini.
Polri jangan sampai lengah sedikitpun dalam menjaga keamanan, ketertiban dan penegakan hukum sesuai dengan aturan yang berlaku di negara tercinta kita ini.
Saya juga terus mengikuti pemberitaan di media konvensional dan media sosial setiap kecerobohan di lapangan sekecil apapun itu bisa merusak kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri.
Oleh karena itu bekerja lah dengan hati-hati, bekerja lah dengan presisi. Dimana pun Polri bertugas selalu diamati dan dinilai oleh masyarakat. Tugas berat menanti di depan kita 1. Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Polri harus siap mensukseskan dan mengawal ibu kota tersebut, 2. Pelaksanaan KTT ke -20 yang akan di laksanakan di bulan November., 3. Pelaksanaan Pemilihan Presiden dan Legislatif di Tahun 2024.
Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia. Teruslah bertransformasi menuju Polri yang responsif, transparan dan ber keadilan serta menjadi abdi utama untuk Nusa dan Bangsa.
Disini kami menekankan bahwa Polri harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dan berdiri pada semua golongan tanpa membedakan suku, ras, agama dan tanpa pandang bulu.
Hadir di antaranya Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, S.H. M.Kn., Ketua DPRK Aceh Tamiang Suprianto, ST., Kapolres Aceh Tamiang AKBP Imam Asfali, S.I.K., Dandim 0117/Atam Letkol CZI. Alfian Rachmad Purnamasidi, S.I.P. M. Si., Danyonif RK 111/KB Letkol Inf. Agus Satrio Wibowo, S.I., Ketua Pengadilan Negeri Kualasimpang Rachmansyah, SH, M.H., Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Tamiang Agung Ardianto, SH., Kepala Mahkamah Syariah Kualasimpang Dangas Siregar, Ketua MPU Aceh Tamiang Syahrizal Darwis, M.A., Ketua MAA Kab. Atam H. A. Muin. (Rolly)
Komentar